Ulos Tenun - Tobatenun
Daerah Danau Toba adalah daerah yang penuh dengan keistimewaan dan sangat unik dibandingkan dengan daerah-daerah lainnya di Indonesia. Keistimewaan yang muncul dari daerah ini salah satunya adalah kreatifitas menenun. Dulu, semua hasil tenunan masyarakat dijadikan menjadi pakaian utama yang digunakan tiap hari. Nama keren-nya adalah Ulos Batak.
Seiring berjalannya waktu, berbagai keunikan dan warisan leluhur diwajibkan untuk kita lestarikan dan diteruskan kepada generasi selanjutnya. Cara melestarikan warisan tersebut sangatlah beragam. Berbagai kreativitas dari Pahlawan budaya melestarikan warisan leluhur ter-khusus Ulos Batak agar selalu melekat pada kehidupan dan tidak termakan oleh nuansa modern yang sudah mulai ter-kontaminasi dengan budaya barat.
Kreatifitas tercipta dari munculnya ide-ide cemerlang yang di-eksekusi. Hal ini dapat meningkatkan perekonomian sekaligus melangsungkan tanggung jawab sebagai generasi penerus Batak secara tidak sadar. Anda pasti sudah tau betul dari mana produk diatas berasal jika sebelumnya anda mengenal budaya Batak . Ini adalah ide yang sangat baik sehingga masyarakat selalu ingat akan masyarakat batak dan pastinya indahnya Danau Toba :).
Jika Anda belum mengenal budaya batak,hal ini menjadi keuntungan bagi generasi orang sekitar Danau Toba. Karena produk kreatifitas ini menjadi media yang baik untuk memperkenalkan ikon batak tanpa harus putar film, iklan TV taruh di museum terkenal dll, ido kan?? (terjemahan : iya kan)
Hal tersebut yang menjadi daya-tarik banyak orang untuk untuk menggali lagi budaya dari masyarakat batak dan memunculkan berbagai kreativitas Ulos dan Tenun Batak.
Berikut kutipan perjalanan dari bang Charis M Purba yang cinta akan keindahan alam dan istimewa warisan leluhur sekitar Danau Toba.
“Menemukan mereka menjadi berbeda pada satu perjalanan ke Danau Toba menggemakan nuansa tersendiri. Ulos dikembangkan menjadi bentuk dan fungsi yang ditemukan dalam kegiatan sehari-hari seperti tas, dompet dan masih banyak lagi. Ada pesan-pesan semesta bersamanya.
Anda dapat merencanakan perjalanan anda ke Danau Toba. Jika Anda butuh bantuan terkait dengan rencana perjalanan anda, anda dapat menghubungi kami disini. Kami akan menghubungkan anda kepada lokal Guide di Daerah Danau Toba.
Kabar baik untuk calon wisatawan atau masyarakat lokal danau toba yang sudah punya rencana liburan… Baca selengkapnya
Teman-teman yang sedang mempersiapkan rencana liburan di sekitaran Danau Toba dan ingin sewa mobil terdekat… Baca selengkapnya
Apakah kamu sedang mencari destinasi wisata yang menarik di Danau Toba - Sumatera Utara, bukit… Baca selengkapnya
Masakan Indonesia merupakan cerminanan dari beragam budaya dan tradisi dan budaya nasional Indonesia. Secara umum… Baca selengkapnya
Tidak terasa sudah berada di penghujung tahun 2022 ya teman-teman. Bagi kamu yang nantinya akan… Baca selengkapnya
Sudah taukan teman-teman kalau kawasan Danau Toba sudah menjadi Geopark Kaldera Toba yang telah diresmikan… Baca selengkapnya
This website uses cookies to learn more about your interest, so we can provide the proper content for you then.
Tampilkan komentar