Berita Terkini

Top 7 Destinasi Wisata Favorit di Sumatera Utara

Tripelaketoba – Ada ribuan destinasi sebenarnya yang dapat Anda kunjungi ketika liburan di Sumatera Utara Guys, namun berikut kita kasih rekomendasi ya untuk Top 7 Pilihan Destinasi Wisata di Sumatera Utara. Kawasan Sumatera memang sangat kaya akan destinasi wisatanya guys, mulai dari Budaya yang beraneka ragam, danau, laut, pantai, hutan, kuliner dan masih banyak lagi.

Source : IG @winda_agusthina

Berikut Top 7 Destinasi Wisata di Sumatera Utara;

1. Danau Toba

Jalan ke Sumut, kurang lengkap rasanya kalau tidak singgah dan liburan ke tempat ini Guys. Berbagai kekayaan alam dan budaya yang dapat Anda saksikan di lokasi ini. Danau Toba merupakan hasil dari letusan dashyat yang terjadi ribuan tahun lalu yang menghasilkan banyak objek wisata yang harusnya tidak kamu lewatkan.
Baca Destinasi di Danau Toba.
Akses untuk menuju Lokasi ini dapat dilakukan via Darat dari Medan, Bandara KNO atau mungkin dari Bandara Internasional Silangit.

Source : IG @nicksilitonga

2. Masjid Raya Al Mashun

Destinasi yang satu ini kerap kali menjadi pilihan destinasi religi di Kota Medan, Sumatera Utara. Masjid ini sering juga disebut sebagai Masjid Raya yang merupakan peninggalan dari Sultan Deli yang bernama Sultan Ma’moen Al Rasyid Perkasa Alam (1873-1924) yang sangat monumental dan memilki nilai sejarah yang sangat tinggi . Masjid Raya Medan berupa persegi delapan dengan empat serambi paling utama dibagian depan, belakang serta samping kiri kanan. Ke empat serambi itu menjadi pintu masuk ke Masjid Raya Medan. Dibagian dalam, ada delapan pilar berdiameter 0, 60 m yang menyokong kubah paling utama di bagian tengah. Sedang empat kubah yang lain ada diatas ke empat serambi. Ada juga dua menara di samping kiri kanan sisi belakang Masjid al Mahsun.

Source : IG@faizalbarnasution

3. Tangkahan – Langkat

Sering dikata, Tangkahan sebagai Hidden Paradise in Sumatera Utara, Destinasi yang satu ini sangat tersohor dikalangan Turis Manca Negara. Mendegar tangkahan pasti kebanyakan turis akan terbayang akan Gajah, Ya benar, Tangkahan dikenal sebagai tempatnya gajah-gajah liar dan sungai yang berada di sini sangat jernih dan masih terjaga kebersihannya

Source : IG @ladameenrouge

Berbagai aktifitas menarik yang dapat Anda lakukan di Tangkahan – Langkat, seperti bermain Arung jeram di Sungai Alas, mengunjungi tempat rehabilitasi satwa langka orangutan sumatera yang diinisiasi oleh WWF dan Frankfurt Zoological Society 1973 di Bukit Lawang. Berkemah, memandikan gajah, observasi berbagai keanekargaman hayati di Hutan ini.

Source : IG @simpleadventure

4. Pulau Kalimantung Tapanuli Tengah

Pulau kalimantung ini terkenal dengan pasirnya yang putih seperti Bedak Guys… Haparan pasir putih yang luas dan lautan yang biru akan memanjakan liburan mu ke Destinasi yang satu ini guys. Pulau Kalimantung ada tiga dan saling berdekatan, ada Kalimantung, Kalimantung Godang dan Kalimantung Godang.

Source : IG @dapurtravelling

Untuk menuju ke Lokasi ini anda dapat menyewa Boat seharian dengan budget kisaran 1.5 juta @hari, harga mungkin saja berubah ya guys.

Source: IG @erikson_simbolon

Baca Juga : Pulau Putri Pasir Putih Sibolga

5. Aek Sijorni Tapanuli Selatan

Aek = Berarti Air. Sijorni = Jernih. Ya memang begitulah keunikan destinasi yang satu ini dari Sumatera Utara. Air yang sangat jernih yang mengalir deras dari bebatuan cadas berundak dan beberapa diantaranya ada air terjun dengan ketinggian 10 Meter yang mungkin cocok untuk bersemedi di air menangkan pikiran sambil vlog atau take pic untuk instagaram post guys. Selain air yang jernih, lokasi ini juga dikelilingi dengan pohon kelapa yang subur bahkan ada yang tumbuh di pinggiran airt terjunnya.

Source: IG @irfanraviandi

Lokasi
Aek Sijorni adalah tempat wisata alam yang berada di Kelurahan Sayur Matinggi, Tapanuli Selatan Sumatra Utara, lebih kurang 30 km dari kota Padang Sidempuan ke arah Mandailing Natal.

Source : IG @narapanjaitan94

6. Pulau Salah Namo

Pulau Salah Namo adalah lokasi yang sangat cocok untuk explore keindahan Dasar Laut di Sumatera Utara. Pulau Salah Namo dalam arti bahasa Indonesia artiny adalah Pulau Salah Nama, terkesan unik ya guys.

Source : IG @yudisembiring366

Berbagai kegiatan yang dapat Anda nikmati diantaranya snorkeling, Anda bisa menyusuri air laut yang jernih, sambil melihat ikan dan terumbu karang cantik. Selain itu bagi yang hobi memancing, Anda bisa merasakan sensasi menangkap ikan di Pulau Salah Nama.

Source : IG @afif.lasta16

Baca Juga : Destinasi Instagramable di Danau Toba

7. Danau Linting Deli Serdang

Danau Linting terkenal dengan lingkungan yang hijau, asri dan indah. Danau ini merupakan danau dengan air panas (hidrotermal) merupakan objek yang langka, karena jumlahnya dapat dihitung dengan jari, dua diantaranya adalah Segara Anak di Gunung Rinjani yang hanya dapat dikunjungi oleh para pendaki, karena berada pada ketinggian 2.003 mdpl serta Danau Linting yang terletak di Kabupaten Deli Serdang Sumatera Utara.

Source : IG @likemedan

Cerita masyarakat sekitar mengatakan bahwa danau ini dulunya merupakan perbukitan namun karena terjadi ledakan yang hebat, bukit tersebut berubah menjadi Danau. Air di Danau ini sangat indah perpaduan antara Hijau dan Biru. Namun tidak disarankan untuk berenang di lokasi ini guys, konon katanya sangat dalam.

Nah, itu dia guys beberapa pilihan destinasi yang mungkin membantu Anda dalam menyusun perjalan liburan ke Sumatera Utara.
Yuk, Visit Sumatera, Liburan di Danau Toba dan Destinasi Lainya.

Pardamean

Loving Nature & Culture of Indonesia

Bagikan
Penulis by
Pardamean

Rekomendasi untukmu

Event F1 Boat Race Danau Toba 2023

Kabar baik untuk calon wisatawan atau masyarakat lokal danau toba yang sudah punya rencana liburan… Baca selengkapnya

2 months lalu

Sewa Mobil Terdekat Sekitar Danau Toba Silangit, Samosir, Parapat

Teman-teman yang sedang mempersiapkan rencana liburan di sekitaran Danau Toba dan ingin sewa mobil terdekat… Baca selengkapnya

3 months lalu

Yuk Wisata ke Bukit Sibea-bea Samosir, Cek Rute, Lokasi dan Tiket

Apakah kamu sedang mencari destinasi wisata yang menarik di Danau Toba - Sumatera Utara, bukit… Baca selengkapnya

3 months lalu

Hinasumba – Makanan Khas Batak Simalungun

Masakan Indonesia merupakan cerminanan dari beragam budaya dan tradisi dan budaya nasional Indonesia. Secara umum… Baca selengkapnya

3 months lalu

Update Jadwal Penyebrangan Ferry dan Kapal Kayu Danau Toba 2022

Tidak terasa sudah berada di penghujung tahun 2022 ya teman-teman. Bagi kamu yang nantinya akan… Baca selengkapnya

4 months lalu

Lengkap! Situs Geosite di Kawasan Danau Toba

Sudah taukan teman-teman kalau kawasan Danau Toba sudah menjadi Geopark Kaldera Toba yang telah diresmikan… Baca selengkapnya

7 months lalu

This website uses cookies to learn more about your interest, so we can provide the proper content for you then.